Gaya Hidup

Berlian Temani Gaya Hidup Aktif, Inovasi Kilau Adelle Jewellery

Kamis, 24 Juli 2025 - 07:22 | 13.29k
CEO Adelle Jewellry, Liana Pow memperkenalkan koleksi perhiasan berlian di cabang Galaxy Mall 3 Surabaya  pada Rabu (23/7/2025). (Foto: Zisti Shinta/TIMES Indonesia)
CEO Adelle Jewellry, Liana Pow memperkenalkan koleksi perhiasan berlian di cabang Galaxy Mall 3 Surabaya pada Rabu (23/7/2025). (Foto: Zisti Shinta/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SURABAYAAdelle Jewellery terus berinovasi mengikuti perkembangan gaya hidup modern. Mengusung tema "Country Club," Adelle Jewelry memperkenalkan koleksi terbarunya yang menggabungkan kemewahan berlian dengan kepraktisan untuk berbagai aktivitas, termasuk olahraga.

Sejak didirikan pada tahun 2013 di Pasar Atom, Adelle Jewelry telah berkembang pesat dengan 20 cabang tersebar di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, dan Palembang. Komitmen terhadap kualitas menjadi prioritas utama, dengan setiap butiran berlian yang diproduksi memiliki ukuran dibawah 0,3 karat dan dijamin 100% natural diamond, dilengkapi sertifikat dari Torsi Laboratory. 

Advertisement

CEO Adelle Jewellery, Liana Pow, menjelaskan bahwa inovasi mereka tidak berhenti pada kualitas berlian.

"Kami ingin mengedukasi masyarakat bahwa perhiasan berlian juga bisa dipakai saat berolahraga, tidak hanya untuk acara formal," ujar Liana.

Hal ini diwujudkan melalui teknologi "Signature Setting" yang menggunakan piringan emas khusus untuk memaksimalkan kilau berlian.

Terobosan terbaru lainnya adalah teknologi "Motion Lock" dan "Twist Guard". Teknologi ini menghadirkan pengunci ganda yang memastikan perhiasan tetap aman dan nyaman digunakan dalam berbagai aktivitas fisik.

Area Manager Adelle Jewellery, Ivan optimistis bahwa perpaduan kualitas premium, durabilitas, serta desain yang mendukung gaya hidup aktif akan menjadi daya tarik utama.

"Masyarakat kini banyak menyukai olahraga seperti padel, golf, berkuda, dan tenis. Konsep yang kami bawa ini ingin tampil beda dan menarik perhatian pengunjung." ujar Ivan. 

Melalui tema "Country Club," Adelle Jewellery tidak hanya menawarkan perhiasan berkualitas terbaik, tetapi juga mengedukasi tentang pentingnya konsep hidup sehat. Roadshow terakhir di Surabaya diharapkan dapat menarik banyak pengunjung untuk datang dan menikmati pengalaman unik serta berkesempatan mendapatkan hadiah menarik. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES