TIMESINDONESIA, JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), melakukan operasi tangkap tangan (OTT). Kali ini, operasi dilakukan di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Dalam kegiatan tersebut, Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, turut diamankan bersama sejumlah pihak lain.
“Benar,” kata Wakil Ketua KPK Fitroh Rohcayanto saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (7/11/2025). Ia membenarkan adanya kegiatan tangkap tangan di wilayah Ponorogo.
Fitroh juga mengonfirmasi bahwa Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, merupakan salah satu pihak yang ikut diamankan dalam operasi tersebut. “Benar,” ujarnya, saat menjawab pertanyaan terkait keterlibatan Bupati Ponorogo.
Hingga berita ini diturunkan, KPK belum mengumumkan jumlah total orang yang diamankan maupun detail kasus yang tengah ditangani. “Tim masih di lapangan,” imbuh Fitroh.
Menurut catatan redaksi, penangkapan kepala daerah melalui OTT bukanlah hal baru bagi lembaga antirasuah itu.
Berdasarkan data KPK, sedikitnya lebih dari 120 kepala daerah telah terjerat kasus korupsi sejak 2004.
Modus yang paling sering ditemukan adalah suap terkait proyek pengadaan barang dan jasa, mutasi jabatan, hingga perizinan.
Jika dugaan korupsi di Ponorogo terbukti, maka Sugiri akan menjadi kepala daerah ketiga di Jawa Timur yang diamankan KPK dalam tiga tahun terakhir, setelah kasus serupa menimpa pejabat di Probolinggo, Sidoarjo, dan Kota Batu.(*)
| Pewarta | : Imadudin Muhammad |
| Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Desta Gantikan Abimana untuk Peran Dono di Warkop DKI Reborn
Trailer Perdana Film Biopik Michael Jackson Dirilis, Bikin Penasaran!
Nova Arianto Puas dengan Daya Juang Timnas U17, Bongkar Alasan Bench 2 Striker Utama
Usung Kecanggihan Kamera Multi Fitur, Realme GT8 Pro Siap Rilis 20 November
Ditahan Brasil 4-0, Timnas U-17 Indonesia Masih Punya Asa Lolos ke 16 Besar
Makna Lagu Daerah Ampar-Ampar Pisang, Tentang Proses Pembuatan Rimpi
Timnas U-17 Indonesia Takluk 0-4 dari Brasil, Babak Pertama Jadi Penentu Kekalahan
Iko Uwais Siap Tantang Jake Gyllenhaal di Film 'Road House 2'
Membaca Semangat 10 November dari Sejengkal Tanah Tolstoy
Scaloni Panggil Lionel Messi dan De Paul, Tanpa Emiliano Martinez