TIMESINDONESIA, JAKARTA – Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) mengimbau para pendaki untuk meningkatkan kewaspadaan saat melakukan pendakian di kawasan Gunung Rinjani pada musim hujan 2025–2026.
"Hujan tiba, pendaki bijak bersiap dan tetap waspada saat melakukan pendakian di kawasan Gunung Rinjani," kata Kepala Balai TNGR NTB, Yarman, di Mataram, Selasa (11/11/2025).
Menurut Yarman, Gunung Rinjani tetap menawarkan pesona alam yang memikat meski di bawah guyuran hujan. Namun, pendakian di musim penghujan membutuhkan persiapan ekstra, bukan hanya semangat.
“Hujan bukan penghalang untuk mencintai alam, tapi pengingat untuk lebih bijak ketika beraktivitas di dalamnya,” ujarnya.
Balai TNGR mengingatkan agar pendaki melakukan pengecekan prakiraan cuaca serta status jalur pendakian sebelum berangkat. Pendaki juga diminta menyiapkan perlengkapan anti air seperti jas hujan, cover bag, dry bag, dan sepatu tahan air.
Selain perlengkapan, kata Yarman, penting untuk menjaga suhu tubuh dan stamina dengan mengenakan jaket tebal, membawa makanan tinggi kalori, serta termos berisi air hangat.
“Fokus dan waspada pada jalur yang licin. Utamakan keselamatan. Puncak gunung bukan segalanya, pulang dengan selamat adalah segalanya,” tegasnya.
Untuk menjaga keselamatan para pendaki, Balai TNGR menyiagakan tim di sejumlah titik strategis seperti Pelawangan, yang berfungsi sebagai pos pemantauan aktivitas pengunjung sekaligus tim reaksi cepat ketika terjadi keadaan darurat.
“Kami tidak hanya mengawasi, tetapi juga memberikan edukasi dan bantuan cepat bila dibutuhkan,” tutur Yarman.
Ia menegaskan, menjaga alam bukan sekadar tugas kelembagaan, tetapi panggilan moral untuk memastikan setiap langkah pendaki tetap aman dan tidak meninggalkan dampak negatif di kawasan konservasi Gunung Rinjani.
“Karena bagi kami, menjaga alam bukan sekadar pekerjaan. Ini adalah panggilan untuk memastikan setiap langkah pendaki tetap aman, nyaman, dan tidak meninggalkan jejak buruk di tanah Rinjani,” pungkasnya. (*)
| Pewarta | : Antara |
| Editor | : Imadudin Muhammad |
Produksi Padi dan Jagung Banyuwangi Melonjak di Tahun 2025
Karolin Margret Natasa: Pemimpin Perempuan Masa Depan Kabupaten Landak
Lionel Messi Menyimpan Harap Bisa Kembali ke Barcelona
Fraksi PKB Bondowoso Pertanyakan Tergat PAD 2026 Tak Sesuai Proyeksi
Perluas Wawasan Global, Institut STTS Adakan Kunjungan Industri dan Akademik ke Thailand
Siswa SDN Perak 2 Jombang Menyapa Warisan Nusantara Lewat Outing Class Membatik
Ekonomi Jatim Triwulan III 2025 Tumbuh 1,70 Persen, Tertinggi se-Pulau Jawa
Ukir Sejarah di Piala Dunia, Skuad Timnas U-17 Akan Dirawat PSSI
Ketika Air dan Jalan Jadi Harapan dari Lembah Lebakharjo
Pasar Gelap Perkara Hukum