TIMESINDONESIA, KUDUS – Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kudus bersama relawan berhasil mengevakuasi seorang pendaki yang terjatuh di jurang pada jalur pendidikan Pegunungan Muria. Kejadian ini terjadi di Desa Rahtawu, Kecamatan Gebog, Kudus pada Selasa (28/10/2025) malam.
Kepala Pelaksana Harian BPBD Kudus Eko Hari Djatmiko, Rabu (29/10/2025), mengidentifikasi korban sebagai Evan Maulana (18), warga Desa Rejosari, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus. "Pendaki yang berhasil dievakuasi dan selamat bernama Evan Maulana asal Desa Rejosari, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus," jelas Eko.
Diduga kecelakaan terjadi karena kombinasi faktor kelelahan dan cuaca buruk. "Korban berhasil di evakuasi dalam keadaan selamat dan tidak mengalami luka," tambah Eko, menyebutkan korban selamat tanpa cedera berarti.
Kronologi kejadian dimulai saat petugas Kudus Siaga 112 menerima laporan pertama pada pukul 17.30 WIB. Evan sempat mengirim pesan WhatsApp kepada rekannya, Hilmi, pukul 19.30 WIB yang menyatakan dirinya terjatuh ke dalam jurang. Basecamp Natasangin kemudian melaporkan korban hilang pukul 23.00 WIB.
Operasi penyelamatan melibatkan tiga tim gabungan:
Tim 1 (8 orang) diberangkatkan pukul 24.00 WIB melalui jalur atas
Tim 2 (4 orang) menyusul pukul 03.15 WIB melalui jalur bawah
Tim 3 membawa peralatan tambahan pukul 04.50 WIB
Pukul 03.15 WIB, tim berhasil mendengar teriakan korban dari kedalaman 70-90 meter di bawah puncak Bayangan. "Pada pukul 03.15 WIB survivor sempat saling memberi kabar melalui panggilan/teriakan dan komunikasi dengan team satu tepat di bawah puncak bayangan," jelas Eko.
Evan akhirnya berhasil dievakuasi pukul 05.40 WIB menggunakan metode katrol manual, kemudian dibawa menuju Basecamp Natasangin. Keberhasilan operasi ini diapresiasi langsung oleh Bupati Kudus Sam'ani Intakoris yang mengunjungi kantor BPBD Kudus untuk melihat dokumentasi penyelamatan. (*)
| Pewarta | : Antara |
| Editor | : Faizal R Arief |
Abadi Nan Jaya di Puncak Top 10 Global Film Netflix
Nikmati Sunset Premium dan Kuliner Lezat Angkringan ala Liberta Hotel Jimbaran Bali
Cahyo Harjo: Komitmen Presiden Telah Melambangkan Semangat Sumpah Pemuda
Sidang Patok Wilayah Tambang, PN Jakpus Tegaskan Kepatuhan Hukum PT Position
Pasar Megah tapi Kumuh, Pedagang Skak Mat Kepala UPTD Pasar Margasari Tegal
ESDM-Pertamina Pastikan Tak Ada Campuran Air dalam BBM di SPBU Jatim
BKSDA Jambi Buru Penyebab Serangan Beruang terhadap Petani di Muaro Jambi
Malang Jadi Sorotan Utama, Program PASTI Sasar 118 Desa di Jatim Demi Cegah Stunting
Program Berdaya Dinilai Tak Sesuai Realita, Aksi Unras PMII Tuntut Pemkot Banjar Tunaikan Janji
Ekonom Ingatkan Pemotongan DAU: Logis tapi Rawan Bikin Daerah Tersengal