TIMESINDONESIA, MAJALENGKA – Seluruh karyawan pabrik sepatu PT Shoetown Ligung Indonesia (SLI), Kabupaten Majalengka, dikejutkan dengan penemuan mayat bayi di dalam toilet, Senin (31/10/2022).
Bayi yang baru lahir tersebut ditemukan meninggal dunia di dalam tong sampah toilet salah satu pabrik yang terletak di Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.
Hal itu dibenarkan Kasat Reskrim Polres Majalengka, AKP Febri H Samosir saat dikonfimasi TIMES Indonesia melalui pesan singkat.
"Iya benar tadi siang ada penemuan bayi di toilet pabrik PT Shoetown Ligung Indonesia dan saat ini kasus tersebut dalam penyelidikan petugas," ujar Kasat Reskrim Polres Majalengka, AKP Febri Samosir.
Saat itu juga, kata dia, polisi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memeriksa sejumlah saksi. "Diduga saat ini ibu dari bayi tersebut sudah kita amankan namun masih dalam perawatan. Untuk detailnya akan dirilis," katanya.
Sementara itu, sebelumnya beredar video amatir yang diterima TIMES Indonesia, terlihat tempat sampah yang kedapatan terdapat mayat bayi tersebut berada tak jauh dari kloset.
Bahkan, terlihat, warna kulit bayi itu sudah memutih. Terdapat juga tali pusar yang masih menempel di tubuh bayi tersebut. Belum diketahui pasti jenis kelamin bayi dan usia janin bayi malang itu.
Berdasarkan keterangan sejumlah karyawan pabrik menyebutkan, bahwa kronologi penemuan mayat bayi tersebut berada di tempat sampah dan ditemukan oleh salah seorang karyawan pabrik yang berniat menggunakan toilet.
Kaget atas temuannya, karyawan tersebut melapor ke pihak keamanan pabrik. Aparat kepolisian dari Polsek Ligung pun bergerak cepat menyelidiki temuan bayi yang diduga baru dilahirkan tersebut.
Tak selang lama kemudian tim INAFIS Polres Majalengka langsung datang ke lokasi kejadian dan langsung melakukan olah TKP atas penemuan mayat bayi di PT Shoetown Ligung Indonesia, Majalengka. (*)
Pewarta | : Jaja Sumarja |
Editor | : Deasy Mayasari |
Air Terjun Tumpak Sewu, Niagara di Kaki Gunung Semeru yang Memikat Dunia
Ariel Tatum dan Kuasa Songket di Premiere "Siapa Dia"
Posko DVI Polda Jatim Terima 62 Laporan, Tiga Korban Berhasil Diidentifikasi
''Mukjizat'' bagi Haical, 3 Hari Terjebak Reruntuhan Beton dan Selamat Tanpa Cedera Serius
Haical, Santri Ponpes Al Khoziny Berhasil Selamat Setelah 3 Hari Tertimbun Bangunan
Dua Hari Kedepan, Bunga Bangkai Setinggi 190 cm akan Mekar Sempurna di Agam
Puluhan Pelajar di Agam Alami Keracunan Usai Santap Menu MBG, Sampel Makanan Dikirim ke BPOM
Waris Digital dan Krisis Kepastian Hukum di Indonesia
Polres OKU Timur Gagalkan Peredaran 1 Kg Sabu dan Ringkus Dua Bandar
Nasi Gandul, Kuliner Gurih-Manis Khas Pati yang Menggoda Lidah